Perhelatan fashion terbesar Jakarta Fashion Week 2024 telah berlalu namun masih ada kesan yang menjadi memori indah setiap pengunjung yang pernah mampir di gelaran tahunan ini. Femaledigest merangkum sebuah penampilan spektakuler dari Buttonscarves Beauty yang memberikan kontribusi besar dalam hajatan mode tahunan bergengsi ini. Selain menjadi Official Make Up Sponsor juga menampilkan beberapa karya kolaborasi fashion yang menampilkan outfit berkelas di runway.
Buttonscarves Beauty
Buttonscarves Beauty adalah salah satu lini fashion dari Brand lokal Buttonscarves yang berdiri sejak 2016 dengan Founder Linda Anggrea. Seiring berkembangnya Buttonscarves dengan berbagai produk yang mendukung gaya hidup pecinta mode, di 2021 Buttonscarves membidani Buttonscarves Beauty sebagai brand make up yang menargetkan pasar masyarakat kelas menengah ke atas. Mulai dari make up berupa bedak, eyeliner, lipstik, magic cushion dengan teknologi X-Fine dan METAgram, foundation hingga parfum.
Semua produk Buttonscarves Beauty diformulasikan ringan namun dapat memberikan high coverage. Dengan bekal portofolio selama dua tahun berikut inovasi dan kontribusinya pada dunia kecantikan yang sehat, Buttonscarves Beauty berhasil menembus pasar internasional dan terlibat di London Fashion Week Spring – Summer 23/24 sebagai Official Beauty Sponsor dan di tahun yang sama, menjadi Official Beauty Partner di New York Fashion Week A/W 23-24 dan menjadi Official Make Up Sponsor untuk Jakarta Fashion Week 2024 dengan mengangkat tema “Ethereal Glow”
Berkolaborasi dengan 4 Desainer Ternama Melalui Limitless Beauty
Buttonscarves Beauty menggandeng 4 desainer ternama yang diantaranya adalah Nada Puspita, Benang Jarum Couture dan ARTKEA Stripes x IKYK. Mengusung Limitless Beauty yang mana tema ini memperkuat visi dan misi agar kecantikan dari setiap individu dapat terpancar tanpa batas.
Allyssa Hawadi, Co-Founder Benang Jarum Couture mengatakan bahwa beauty dan fashion berbanding lurus dengan penampilan seseorang. Keduanya sangat erat kaitannya dan saling memberikan nilai tambah. Maka dari itu, keduanya harus bisa menjadi poin yang dapat diselaraskan dalam berbagai karya inovatif. Menurut Allyssa, Buttonscarves Beauty sangat mendukung setiap kebutuhan perempuan di manapun berada.
Pendapat serupa diungkapkan juga oleh Indah Nada Puspita sebagai Creative Director dari Nada Puspita dan Atya Irdita Sardadi serta Anandia Putri sebagai desainer dari ARTKEA Stripes dan IKYK.

Benang Jarum Couture
Hadir melalui koleksi Sovereign of Elegance dengan berbagai rancangan dominan serba putih, menghadirkan nuansa klasik dan romantis dengan akses puff, floral dengan bahan lace, jacquard dan mix fabric.

Nada Puspita
Menampilkan “Le Jardin of Fantasy” terinspirasi dari taman-taman indah di Paris dengan sentuhan warna pop seperti vermillion, ruby dan aquamarine dalam berbagai looks diantaranya statement dress, outerwear, skirt, scarf.

ARTKEA Stripes x IKYK
Persimpangan ARTKEA Stripes dan IKYK yang menampilkan koleksi hasil kolaborasi dari kedua brand yang bertumbuh secara matang dan mendedikasikan karyanya dengan idealisme yang tertanam dari kedua brand desain ini.
Buttonscarves Beauty tentunya hadir tak hanya membesarkan namanya sendiri namun menggandeng partnernya dari arah manapun untuk sama-sama menuju kemajuan dalam dunia beauty dan fashion yang akan menjadi kontribusi jangka panjang dalam khasanah kecantikan tanpa batas.
Sobat Female, tentu saja langkah yang dilakukan oleh Buttonscarves Beauty patut menjadi inspirasi untuk siapapun, saat sudah menuai keberhasilan, harus mampu memberdayakan sekitarnya agar dinamika pada suatu bidang dapat bertahan dan berkelanjutan serta memperkaya eksistensinya.