Maudy Ayunda Menjadi TOMORO Empowering Officer Selaras dengan Advokasinya Terhadap Pemberdayaan Perempuan dan Pendidikan

Kopi dan pemberdayaan, hubungan yang sangat erat. Dari menyesap kopi seseorang dapat terstimulasi dalam menciptakan banyak ide sekaligus dorongan untuk mengeksekusinya. Tidak salah jika secangkir kopi dapat membantu kekuatan proses berpikir. Menurut sebuah penelitian yang ditulis AE Damayanti dalam Jurnal yang diterbitkan Universitas Airlangga, bahwa kopi mengandung atioksidan yang dapat meningkatkan fungsi kognitif untuk mengingat terutama dalam mencerna informasi yang diterimanya.

Photo: Inke Maris

Berangkat dari kebutuhan konsumsi kopi untuk para pencintanya untuk sekadar ngopi mendapatkan refreshment atau sebagai pelengkap acara kebersamaan. TOMORO COFFEE memenuhinya dengan menciptakan inovasi produknya. Realisasi inovasi tersebut dipersembahkan di peluncuran Celtic Cloud Series menurut Allan Christo, R&D Manager TOMORO COFFEE terinspirasi dari awan yang lembut dan manis dengan sirup Celtic yang diracik khusus. Sirup karamel dengan rasa nutty dan 100% biji kopi Arabika. Totalitas inovasi yang berkelanjutan mengantarkan brand kopi ini mendapatkan IIAC (International Institute of Coffee Tasters)  Gold Medal 2023.

Maudy Ayunda, See You TOMORO dan TOMORO Empowering Officer

Melengkapi prestasinya, TOMORO COFFEE menggandeng Maudy Ayunda dalam pembuatan brand jingle “See You TOMORO” yang bertujuan untuk memberikan semangat kepada setiap individu dimanapun berada terutama untuk generasi muda agar memaksimalkan usahanya dalam menggapai mimpi dan menembus batas dalam berkarya.

Dalam proses pembuatan jingle tersebut, Maudy Ayunda terlibat dari mulai pembuatan konsep musikalnya. Maudy memasukkan dominan permainan gitar akustik sebagai ciri khas musiknya serta memberikan masukan dalam pembuatan liriknya. Tidak hanya soal kemampuan teknis Maudy, sosok Maudy yang memiliki fokus pada pemberdayaan perempuan melalui berbagai kepedulian dan memotivasi. Di samping itu, Maudy juga seorang multitalenta dan aktivis pendidikan yang dapat memperkuat value dari TOMORO COFFEE sebagai brand yang selalu mendorong pelanggannya yang biasa disebut TOMMUNITY untuk selalu semangat menebar energi positif dan selalu memiliki tujuan dengan passion  masing-masing. Dari semua nilai tersebutlah TOMORO COFFEE menggandeng Maudy Ayunda menjadi TOMORO Empowering Officer.

Celtic Cloud Series

Varian Celtic Cloud meliputi:

Celtic Cloud Latte (varian kopi)

Celtic Espresso Shaken (varian kopi)

Celtic Cloud Chocolate (varian non-kopi)

Semua varian Celtic ini sudah tersedia di seluruh gerai TOMORO COFFEE dan dalam masa promosi, setiap pembelian Celtic Series ini dalam jumlah tertentu akan mendapatkan merchandise menarik.

Super Wang, CEO TOMORO COFFEE (Photo: Inke Maris)

Menyaksikan perjalanan TOMORO COFFEE sejak lahirnya di Agustus 2022 hingga sekarang, pertumbuhannya yang melesat tetap mendukung petani lokal dengan roastery di Tangerang. CEO TOMORO COFFEE Indonesia, Super Wang menyebutkan dio 2023 berhasil menjual 40 Juta cup kopi dan hingga kini memiliki lebih dari 600 gerai dan berencana membuka hingga 1000 gerai. Lokasi gerai selain

di Indonesia, diantaranya berlokasi di Singapura, Filipina dan Shanghai. Pada 2025 akan membuka di Malaysia, Kamboja, Vietnam dan Thailand. Pencapaian yang cepat ini tentunya diraih oleh TOMORO COFFEE dengan konsistensinya dalam menyajikan kopi berkualitas dengan bahan-bahan premium dan proses yang melibatkan inovasi yang selalu berjalan. CEO Super Wang menutup pernyataannya dengan mengajak siapapun yang ingin bermitra dengan TOMORO COFFEE untuk berani bermimpi dan mencapai kesuksesan dengan berkarya bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *