Mau Belajar Golf Sekaligus Liburan Bersama Keluarga atau Bestie? Ke HOLEO Golf & Museum Yuk!

Berlibur atau mengisi waktu luang di tengah kesibukan, dapat dimanfaatkan untuk melakukan kebersamaan bersama keluarga dan teman-teman. Agar bisa mendapat pengalaman seru dari acara liburannya, harus ada yang beda supaya kesannya berwarna.

HOLEO Golf & Museum menjadi pilihan tepat, bagi semua segmen usia, mulai dari balita hingga dewasa dapat menikmati semua wahana yang ada di dalamnya. Sebagai informasi, HOLEO Golf & Museum berada di Jalan Cilamaya No.3 Cideng, Gambir, Jakarta Pusat. Jika Sobat Female naik kereta api listrik, bisa berjalan kali ke lokasi atau disambung kendaraan online. Sangat mudah ditemukan.

Hospitality yang membuat nyaman, begitu hadir di sana, semua petugas ramah dan langsung memberikan pelayanan dan penjelasan yang semakin membuat pengunjungnya semangat untuk mencoba semua wahana di sana.

Di HOLEO Golf & Museum ini terdapat mini golf di lantai satu dengan konsep mengusung tema 4 musim dengan setting tempat seperti di luar negeri. Menarik bukan? Bagi pemula atau yang belum pernah sama sekali bermain golf bisa memanfaatkan wahana ini untuk belajar golf dari awal. Mulai cara memegang stick golf, cara mengayun untuk menggiring bola hingga menghadapi medan-medan yang terdapat di 18 hole dengan dasar rumput golf lembut. Konsep dibuat seperti di lapangan golf sungguhan, ada medan berbukit, berbatu hingga tantangan lainnya. Suasana di sekitar wahana golf yang semi indoor ini terdapat suara-suara khas alam seperti gemercik air, kicauan burung hingga embusan angin. Seru dan memberikan kesan relaksasi saat bermain golf di sana.

Sobat Female, yuk kita nikmati satu per satu wahana golf seru ini!

1. Hole Spring

Musim semi yang kental dengan berbagai instalasi bunga-bunga, rumput hijau dengan suasana diiringi kicauan burung dan seolah ada air terjun tersembunyi karena aliran air yang terdengar membuat hati damai. Di hole spring ini, pengunjung dapat bermain golf sambil berfoto cantik.

2. Hole Summer

Musim panas bermain golf di pantai seru tentunya, suara deburan ombak dan instalasi pantai lengkap dengan suasana yang mendukung seperti berada di pantai betulan. Jika ingin berfoto ala pantai, Sobat Female dapat memakai outfit pantai sebagai penguat.

3. Hole Fall

Tempat paling artistik dan unik karena terdapat banyak ranting kering seolah musim gugur tengar terjadi, hole fall yang romantis dengan area luas di semi outdoor ini, sambil bermain golf tentu saja berbagai angle foto bisa diambil di area ini.

4. Hole Winter

Tak kalah menarik dan unik, di hole winter yang berada di dalam ruangan serba putih, bersalju dan ornamen kuat terasa sedang berada di pegunungan dengan pohon-pohon cemara bersalju. Tempat mandi bola yang artistik juga memberi daya tarik bagi anak-anak maupun dewasa. Di sini bisa bermain golf sambil menikmati sejuknya suasana. Beberapa rusa pun menambah kuatnya suasana musim dingin yang berkesan.

Menikmati Nuansa Artistik di Museum Dessert Sambil Melukis

Puas bermain golf di lantai satu, dilanjut menikmati 7 instalasi menarik di lantai dua. Di area museum ini, Sobat Female dan keluarga atau teman dapat memperkuat bonding dengan berfoto bersama, bergaya di beberapa spot menarik dan membuat konten dengan latar menarik di beberapa sudut. Ada apa saja di sana? Berikut 7 hal menarik yang tak boleh terlewatkan.

1. The Secret Garden

Naik ke lantai dua, belok kanan langsung menuju pintu kebun, begitu pintu terbuka, langsung merasakan indahnya taman dengan rumput hijau, bunga-bunga serta berbagai model payung. Siapkan outfit terbaik dan gaya ceria untuk mengabadikan suasana di secret garden ini.  

2. Hydroponic Ice Cream

Lanjut ke instalasi pohon-pohon yang berisi berbagai ungkapan dan harapan setiap pengunjung melalui kertas yang dipasang dalam batang-batang pohon menyerupai cemara. Setiap pengunjung dapat menuliskan berbagai ungkapan hati, ucapan dan berbagai pesan yang ingin disampaikan di sana.

3. Disco Room

Buat yang suka suasana seru, bisa berjoget atau bernyanyi di ruangan yang didesain seperti di ruangan sebuah klub, dengan lampu warna warni dan musik yang mengiringi kebersamaan yang ceria.

4. Yellow Room

Nuansa kuning dengan pisang-pisang yang terpasang di sekitar ruangan baik dinding maupun langit-langit. Ditambah ayunan dan sofa empuk akan memberikan kenyamanan meneduhkan sekaligus spot menarik untuk memberikan nuansa konten yang ceria dan mengundang senyum selalu.

5. Blue Room

Di ruangan penuh berbagai donat bantal dengan aneka topping ini memberikan sugesti kelezatan seolah ingin menyantap langsung donat-donat tersebut.

6. Pink Room

Beberapa burung flamingo, tempat mandi nuansa pink dengan bola-bola hingga pohon-pohon artistic akan mendukung siapapun yang masuk ke ruangan ini untuk memacu kreativitas dalam membuat konten atau mengatur angle foto. Sekadar bersenang-senang menikmati ruangannya pun terasa menyenangkan tentunya.

7. Painting Area

Selesai menikmati semua area, pengunjung dapat beristirahat di painting area pengunjung akan mendapatkan perlengkapan melukis berupa tote bag dan media lukis kanvas serta cat minyak berikut kuasnya. Hasil karya pengunjung dapat dibawa pulang atau dipajang di area museum. Seru dan menarik, bukan?

Berlibur bersama keluarga dan bestie di HOLEO Golf & Museum selain memberikan hiburan dan nuansa senang juga dapat memberikan banyak edukasi baik belajar golf supaya melatih fokus dan otot-otot serta menggali berbagai kreativitas tanpa batas di berbagai spot yang tersedia.

Untuk tiket masuk ke HOLEO Golf & Museum berdasarkan paket dapat dipilih sebagai berikut:

Paket Reguler Satuan (Maksimal 3 Jam)

Paket Mini Golf

1. Weekdays Rp80.000

2. Weekend & public holiday Rp90.000

Paket Dessert Museum plus melukis

1. Weekdays Rp80.000

2. Weekend & public holiday Rp90.000

Paket All Access (Maksimal 3 Jam)

Paket Mini Golf berikut Museum Dessert (Maksimal 3 Jam)

1. Weekdays Rp129.000

2. Weekend & public holiday Rp149.000

Paket Unlimited

Semua akses yang dapat dinikmati seharian, bahkan dari mulai buka hingga tutup pengunjung dapat menikmati semua akses dengan leluasa.

1. Weekdays Rp179.000

2. Weekend & public holiday Rp199.000Tiket dapat dibeli langsung di tempat atau di beberapa platform online seperti traveloka, tiket.com. Ayola.co dan lain-lain.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *